Merumuskan Kesuksesan

Kembali ke Las Vegas. Kali ini Greg akan bertemu dengan Jack Mates. Beliau adalah mantan CEO Velcro USA. Ada yang tahu Velcro itu apa? Saya akan beritahu pada akhir artikel ini 🙂 Jack berbagi kisah mengenai keuletannya saat memimpin Velcro. Ia berkata bahwa kebanyakan tantangan dalam kehidupan memiliki solusi yang sederhana. Terkadang Anda hanya perlu mundur dan melihat situasinya. Pandanglah dari sudut berbeda untuk mendapatkan perspektif terbaik.