Pada artikel Melindungi Konsumen dari Klausula Baku disebutkan bahwa klausula baku tidak boleh mencantumkan pernyataan yang berisi pengalihan tanggung jawab dari pelaku usaha. Contoh yang paling jamak kita temukan ada pada karcis parkir. Kebanyakan karcis parkir memuat pernyataan bahwa “Segala kehilangan dan kerugian menjadi tanggung jawab pemilik kendaraan.”