Pada artikel sebelumnya saya telah membahas mengenai cara memanfaatkan kesalahan pengetikan untuk affiliate marketing. Kesalahan pengetikan untuk kepentingan domain parking sebenarnya sudah lama dipraktekkan oleh para pelaku bisnis internet. Biasanya mereka mencari kesalahan pengetikan dari domain-domain terkenal, seperti Google, Yahoo, Facebook, dll. Mengenai cara mencari domain, bisa teman-teman pelajari di artikel Menghasilkan Uang dari Orang yang Salah Ketik.
Selanjutnya domain-domain tersebut diparkir di salah satu jasa domain parking, seperti parked.com, sedo.com, maupun Google Adsense for domain. Selanjutnya domain yang diparkir di sana akan menampilkan iklan. Bila ada pengunjung yang nyasar ke domain tersebut dan mengklik iklan, maka teman-teman akan memperoleh imbalan yang akan dikirimkan melalui paypal maupun cek.
Yang menjadi kendala ialah banyak jasa parking domain yang berbayar atau sangat selektif dalam menerima member baru. Saya sudah bolak balik ditolak oleh sedo dan parked. Selain itu, ada juga jasa domain parking yang tidak akan menampilkan iklan bila domain yang diparking adalah plesetan dari merk dagang. Contohnya Rapidshare.com diplesetkan menjadi arpidshare.com. Lalu bagaimana solusinya?
Solusinya adalah dengan memarkir domain tersebut di lahan yang teman-teman miliki. Maksudnya, domain tersebut dihost di webhosting, misalnya hostgator.com. Lalu teman-teman tinggal menambahkan file index.html yang diisi dengan iklan dari Google Adsense, atau PPC lain. Kalau mau sedikit lebih repot, teman-teman bisa memasang script yang teman-teman peroleh dari hop ad builder yang ada di Clickbank. Contohnya bisa teman-teman lihat di arpidshare.com.