Kulit yang kering dan kusam sebenarnya bisa dilawan dengan beberapa bahan alami dan sangat baik untuk menjaga kelembaban agar kulit tetap sehat terjaga, terlihat menarik, lembab dan halus.
Beberapa bahan alami berikut ini tidak hanya memberikan manfaat untuk melembabkan kulit melainkan juga dapat memberikan efek positif lainnya seperti untuk menghaluskan dan menjaga agar kulit tetap sehat.
7 bahan alami terbaik untuk melawan kulit kering
1. Minyak zaitun
Kehebatan minyak zaitun terutama untuk memerangi kulit kering sudah terkenal sejak dahulu dan banyak digunakan oleh wanita wanita di seluruh dunia anda bisa mengoleskan minyak zaitun secara tipis di bagian bagian kulit anda yang kering dan diamkan selama beberapa saat sebelum di bilas.
2. Madu
Manfaat madu selain untuk melembabkan juga dapat menenangkan kulit. Anda bisa mencampurkan madu dengan berbagai bahan alami lainnya seperti air lemon dan juga air mawar. Jika anda tidak memiliki air lemon maupun air mawar anda bisa memanfaatkan madu murni untuk dioleskan ke bagian kulit anda yang kering.
3. Susu
Bagi anda yang menderita jerawat serta memiliki kulit kering yang kusam, cobalah untuk menggunakan untuk membantu anda mengunci kelembaban. Susu sangat baik terutama bagi anda yang ingin memiliki kulit lembut dan halus. Cara menerapkan susu sebenarnya cukup mudah anda bisa menyediakan susu dingin kemudian gunakan kapas untuk mengoleskan susu di bagian kulit anda yang kering.
4. Minyak kelapa
Minyak kelapa sering digunakan oleh nenek moyang kita untuk memberikan nutrisi bagi rambut mereka tidak hanya itu ternyata minyak kelapa murni juga sangat baik untuk kulit. Di zaman modern sekarang ini, minyak kelapa murni digunakan untuk pelembab karena memiliki banyak kandungan yang baik seperti vitamin dan juga mineral serta sangat mudah diserap oleh tubuh.
5. Alpukat
Buah alpukat selain terkenal memiliki rasa yang enak ternyata juga memiliki manfaat yang cukup banyak terutama karena kandungan vitamin a nya yang tinggi. Anda bisa memelihara kulit anda dan menghindarkannya dari kekeringan dengan menggunakan alpukat yang sudah matang. Cobalah untuk membuat cara menggunakan alpukat dan campurkan dengan sedikit madu lalu oleskan ke bagian kulit anda yang kering dan biarkan selama 15 menit.
6. Minyak almond
Merupakan sumber vitamin e yang sangat baik untuk menjaga agar kulit tetap lembab dan sehat serta untuk membantu mempromosikan sel sel kulit baru yang sehat dan muda.
Anda bisa mencampurkan segelas susu hangat dengan satu sendok teh minyak almond sebelum tidur konsumsilah setiap hari untuk mendapatkan kulit yang sehat alami.
7. Lidah buaya
Manfaat lidah buaya sangat banyak sekali mulai dari untuk kesehatan rambut, untuk kesehatan tubuh dan juga untuk kesehatan kulit. Kandungan lidah buaya cukup lengkap mulai dari antiseptik, anti jamur dan lain lain dapat membantu mengurangi kulit kering.